fbpx

Teuku Cutman Dukung Kepolisian Tindak Tegas Syeh Ki CS, Ini Alasannya

Foto : Teuku Cutman, SE. (Dok.Ist)

KABARANDALAN.COM, BANDA ACEH – Teuku Cutman, SE Mantan panglima GAM Wilayah Meulaboh Raya meminta pihak Kepolisian Daerah Aceh untuk tidak memberikan izin keramaian kepada Syeh Ki CS yang akan melaksanakan aksi unjuk rasa pada tanggal 26 Maret 2021 mendatang di Pendopo Wali Nanggroe.

“Saya meminta Kepolisian Daerah Aceh jangan memberikan izin keramaian untuk Syeh Ki CS yang akan melakukan aksi unjuk rasa di pendopo wali nanggroe pada tanggal 26 maret nanti,” Terang Pria yang akrab disapa Cut Man dalam Pesan yang ia kirimkan ke redaksi media ini. Selasa, (23/03/2021).

Baca Juga:  Ajak Boikot Pemerintah Pusat, Pengamat Nilai Politik Tawar DPRA Rendahan

Cut Man mengatakan, saat ini Aceh masih belum melewati masa pandemi Covid-19, sehingga dikwatirkan jika aksi tersebut tetap berjalan akan dapat menimbulkan klaster penyebaran covid-19 baru di Aceh.

“Kita tidak ingin muncul klaster baru penyebaran covid-19 di Aceh akibat unjuk rasa yang dilakukan oleh Syeh Ki CS,” Kata Cut Man

Selain itu, Cut Man menyampaikan kekwatirannya, bahwa unjuk rasa yang dilakukan oleh Syeh Ki CS akan menimbulkan bentrokan antara yang pro terhadap Wali Nanggroe dan para pengunjuk rasa.

Baca Juga:  Ketua BMI Aceh : Keputusan Menkumham Menghapus Persepsi Publik Bahwa Pemerintah Ada Dibalik GPK-PD

Hal tersebut tentu akan mengganggu ketertiban dan keamanan di Aceh, kita tidak ingin ada keributan di Aceh, jangan usik Aceh yang lagi damai, sekarang jika punya pikiran sehat dan konsep tawarkan saja kepada pemerintah, termasuk pemerintah Aceh ketimbang bikin kacau di Aceh. Imbuhnya

Untuk itu saya meminta kepada pihak Kepolisian Daerah Aceh agar tidak memberikan izin terhadap aksi unjuk rasa tersebut, jika aksi tersebut nantinya tetap dilaksanakan tanpa ada izin dari kepolisian, saya mendukung pihak Kepolisian untuk menindak tegas para pelaku aksi. Tegas Cut Man

Baca Juga:  Respon Kritikan Dengan Pujian, Sikap Nova Iriansyah Harus Dicontoh Oleh Bupati/Walikota di Aceh

Cut Man juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak terprofokasi dengan ajakan aksi Syeh Ki CS, dan tidak ikut serta dalam aksi tersebut. “Saya menghimbau kepada Masyarakat Aceh jangan terprofokasi dengan ajakan Syeh Ki untuk ikut serta dalam aksi unjuk rasa pada tanggal 26 Maret nanti, tidak ada manfaatnya,” Tutup Cut Man. [*]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *